Kamis, 09 Juni 2011

Manageman Diri

Sesungguhnya setiap jiwa, sejatinya adalah jiwa yang baik. Sejatinya kebaikanlah yang mendominasi setiap jiwa, sedangkan keburukan hanyalah sebuah potensi saja dari jiwa. namun terkadang sebagian dari mereka lebih suka cenderung pada keburukan daripada memilih kedamaian dengan memelihara kebaikan jiwa mereka.

Dalam hidup bersosialisasi, seyoqyanya kita berfokus pada kebaikan sesama bukan pada keburukan mereka, karena jika kebaikan diri dan sesama membesar maka tertutuplah pintu keburukan kira bersama, sehingga kita menjadi jiwa-jiwa yang mulia seutuhnya,... saling menghargai, untuk introspeksi diri demi kebaikan bersama.


Jika kita menginginkan perubahan diri dan sesama, maka jalannya adalah dengan membaikkan diri dan sesama bukan dengan memburukkannya. karena sejatinya setiap jiwa adalah jiwa yang baik.

Jika jiwa itu baik, jiwa tersebut menyukai kedamaian, menginginkan keindahan, di dalam hatinya ada dorongan kuat untuk selalu berbuat baik dan membaikkan sesama.


Jika kita membaikkan diri, dengan membeningkan hati, menjernihkan pikiran, dan mengindahkan perilaku, kita akan lebih sering berhasil daripada gagal.

Yang perlu kita ingat...

Jika kita sedang benar, janganlah terlalu berani;
dan jika kita sedang salah, janganlah terlalu takut.

...Saat kita benar,
sesungguhnya kita sedang mewakili kebenaran Tuhan.
Dan Tuhan tidak menyukai orang yang sombong.
Saat kita salah,
sesungguhnya kita sedang dituntun untuk benar.
Berbesar-hatilah, karena Tuhan bersama kita.
Keseimbangan sikap adalah penentu
ketepatan perjalanan menuju keberhasilan.
Kualitas hati menentukan kualitas hidup. Sehingga, orang yang merindukan kehidupan yang baik harus bersedia membaikkan hatinya.
...
Itu berarti,
ada hati yang sesuai bagi nasib baik, dan ada yang tidak.

Dan ternyata,
hati orang yang bernasib baik adalah hati bagi semua nasib, yang damai dalam keadaan apa pun.

Hati yang damai akan membantu kita melihat kekayaan yang sudah lama ada di dalam diri kita.

so, tetap berjuang dan semangat!!!.

0 komentar:

Posting Komentar